Tingkatkan Kunjungan Wisata di Haranggaol, Pemkab Simalungun Gelar Event Haranggaol Fun Run 2023

    Tingkatkan Kunjungan Wisata di Haranggaol, Pemkab Simalungun Gelar Event Haranggaol Fun Run 2023

    SIMALUNGUN-Dalam rangka meningkatkan kunjungan wisata di objek wisata Haranggaol, Pemerintah Kabupaten Simalungun mengelar event Haranggaol Fun Run 2023, Sabtu (2/12/203).

    Haranggaol Fun Run ini juga untuk mensukseskan program rebuild Haranggaol sebagai destinasi wisata unggulan yang Rejoice, Healthy, dan Suistainibility.

    Event Haranggaol Fun Run tersebut diikuti oleh para pelajar, mahasiswa dan masyarakat dari berbagai daerah seperti Simalungun, Karo dan medan, yang di lepas oleh Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga dari pintu masuk/gerbang Haranggaol.

    Para peserta Haranggaol Fun Run ini menempuh jalan sekitar 10 Km, dimulai dari gerbang masuk Haranggaol di Huta Sepinggan Kecamatan Purba hingga finish di Kantor Camat Haranggaol Horisan.

    Tidak hanya pelepasan para peserta Haranggaol Fun Run, Bupati juga melakukan giat jalan santai bersama sejumlah pejabat tinggi pratama, administrator dan pengawas dilingkungan Pemkab Simalungun hingga ke garis finish.

    Disepanjang jalan menuju garis finish, terjadi saling sapa antara Bupati Simalungun dengan masyarakat maupun pelajar yang sangat antusias menyaksikan Even Haranggaol Fun Run.

    Bahkan Bupati juga meluangkan waktunya untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat dan pelajar untuk berfoto bersama.

    Selanjutnya, saat tiba di garis finish, usai istirahat sejenak Bupati dan rombongan, peserta Haranggaol Fun Run dan masyarakat mengikuti senam zumba bersama lansia. 

    "Saya menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas sambutan dari masyarakat Haranggaol dengan digelarnya Haranggaol Fun Run ini, "ucap Bupati saat menyampaikan kata sambutan. 

    Bupati berharap, semoga kedepannya kegiatan seperti ini dapat rutin di lakukan di Haranggaol demi meningkatkan pariwisata di ojek wisata Haranggaol.

    Selanjutnya, Bupati juga mengucapkan selamat kepada putra putri terbaik Sumatera Utara secara khusus Kabupaten Simalungun yang berprestasi di berbagai event baik tingkat provinsi, nasional maupun internasional.

    "Saya berharap kedepannya, putra putri terbaik dari Haranggaol juga ambil bagian dan dapat menjadi juara, bahkan sampai menjadi perwakilan dari Kabupaten Simalungun untuk tampil di provinsi dan tingkat nasioanal maupun internasional, "harap Bupati.

    Diujung kegiatan Haranggaol Fun Run tersebut, Bupati menyerahkan hadiah dan piagam penghargaan kepada para juara 1, 2 dan 3 pada Event Harangaol Fun Run 10 Km baik peserta putra maupun putri.

    Bagi para juara putra dan putri, Bupati juga memberikan door prize, sebagai bentuk dukungan atas terselenggaranya Event Haranggaol Fun Run.

    simalungun
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pengaturan Kendaraan di Simpang Gerbang...

    Artikel Berikutnya

    2 Anak Tewas di Lokasi Galian Parit Isolasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri Dirikan Dapur Lapangan dan Gelar Trauma Healing untuk Korban Kebakaran di Kebon Kosong
    Diduga Hamburkan Anggaran, 16 Pejabat Sekertariat Pemkab Simalungun Modus Study Banding ke Bali
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Bupati Simalungun Hadiri Penyaluran Beras Pemerintah untuk Bantuan Pangan 2023, 71.551 KPM Ditargetkan Selesai Disalurkan Sebelum Lebaran
    Tak Hanya Satu Tambang Pasir di Perdagangan, Begini Kata Penggiat Sosial
    Kasi Humas Polres Simalungun: Arus pendek listrik sebabkan kebakaran dan seorang pria meninggal di Hatonduhan
    Sorotan Publik Sempat Kabur, Rinto Warga Binaan Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Dipindah ke Rutan Kabanjahe
    Lelang Pengadaan Barang dan Jasa PTPN IV Beraroma KKN, Anggaran Pembelian Alat Panen Rp 4,2 M Dimark Up
    Aksi Balap Liar Marak di Jalinsum, Warga Pematang Kerasaan Rejo: No Viral, No Justice
    PTPN IV Rekrut Tenaga Kerja di PKS Dolok Ilir, Begini Penjelasannya
    Sukses Kendalikan Inflasi, Kabupaten Simalungun Raih Penghargaan Terbaik I TPID Award Teraktif Tahun 2023
    Rawan Dipungli, 22 Titik Proyek Irigasi Tidak Sesuai RAB di Pematang Bandar
    Warga Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Bandar Masilam, Begini Keterangannya
    Tak Terima Ternak Mati Diracun, Warga Moho Halangi Warga Kampung Balige Masuk ke Areal Blok E Afdeling 2 PTPN IV Unit Kebun Bah Jambi
    Kamar Hunian Warga Binaan Lapas Kelas IIA Pematang Siantar Digeledah, Rudi F Sianturi: Komitmen pencapaian ZI, WBK dan WBBM
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Gelar Pesparawi Tahun 2023 di Kota Touris Parapat
    Proyek Investasi PISMK PTPN III Kangkangi UU Nomor 32 Tahun 2009, Kepala DLH Kabupaten Simalungun Dikonfirmasi Bungkam
    Pimpin Upacara KPLB, Kapolres Simalungun: Apresiasi luar biasa Institusi Polri

    Ikuti Kami